Senin, 13 Februari 2017

Daerah tingkat kenakalan remaja tertinggi

        Salah satu Kecamatan di Kota Bontang yang memiliki urutan kedua angka terbanyak penduduknya setelah Kecamatan Bontang Utara (Lhoktuan) yakni daerah Berbas, Kecamatan Bontang Selatan. Wilayah ini ternyata menempati urutan pertama daerah rawan tindak kenakalan remaja di Kota Taman. Kepala Bagian PPNS Satpol PP Kota Bontang, Basri, mengatakan, dari data yang dirilis sejak Januari hingga Juli 2015 terdapat 268 kasus kenakalan remaja dan pelajar di atas 17 tahun di daerah Kecamatan Bontang selatan. “Kalau daerah yang paling sering kita tangani kasusnya, ya di daerah Bontang Selatan,” ujar Basri saat ditemui Klikbontang Kamis siang (15/10) di area Bontang Expo.                                                                                Lanjut Basri, kasus kenakalan tersebut berupa tindakan melakukan peracikan minuman oplosan dan kenakalan yang menuju tindak kriminal yang bisa berdampak pencurian dan tindak asusila atau pelecehan seksual. “Kasus yang sering kami dapat ya seperti biasanya. Meracik minuman oplosan seperti koteng, aldo, dan menghisap lem. Jika itu terus dibiarkan bisa berdampak pada tindak kriminal seperti pencurian dan pelecehan seksusal pun bisa masuk dalam kategori efek oplosan tersebut,” tambah Basri.                                                              Dalam upaya mengatasi dan mengurangi angka tindak kenakalan dan tindak kriminal yang dilakukan remaja dan pelajar Bontang, Satpol PP Kota Bontang terus melakukan pembinaan dan patrol rutin di daerah-daerah yang disinyalir rawan dengan kasus seperti itu. “Kami hanya bisa mengupayakan sistem pembinaan dan patroli rutin. Kalau soal tindak pidana itu bukan ranah kami, ada pihak yang akan menangani hal tersebut,” pungkas Basri. (*)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar